BONTANG – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Bontang akan menggelar Bontang City Carnival (BCC) dan Pawai Budaya 2024, Sabtu (19/10/2024) besok hari, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-25 Kota Bontang.
Kepala Disdikbud Kota Bontang, Bambang Cipto Mulyono menyebutkan, dimulai pukul 06.00 WITA hingga selesai. Seperti tahun sebelumnya, acara ini diprediksi akan menarik perhatian warga Bontang dan sekitarnya.
Lonjakan pengunjung dan kemacetan juga diperkirakan akan meningkat. Maka, pihaknya bersama dengan Polres Bontang, untuk mengamankan dan mengalihkan arus lalu lintas selama acara berlangsung
“Kami ingatkan masyarakat agar bisa mengikuti aturan rute yang sudah dibuat,” ujarnya saat dikonfirmasi, Jumat (18/10/2024).
Adapun rute utama BCC dimulai dari Pendopo Wali Kota Bontang, lalu Jalan Awang Long, menuju panggung utama di simpang tiga Ramayana dan berakhir di simpang empat Rumah Sakit Amalia.
Lalu, pengalihan arus dari Jalan Panjaitan, masyarakat akan diarahkan melewati beberapa titik utama. Nantinya, Jalan Arif Rahman Hakim akan menjadi rute utama bagi kendaraan umum, sementara pengendara di sekitar Bank Kaltimtara hingga Imam Bonjol akan diarahkan ke jalur hijau yang sudah ditentukan sebagai rute alternatif.
“Rekayasa lalu lintas untuk kenyamanan warga yang ingin menonton dan juga menghindari kemacetan,” imbuhnya.
Sedangkan, beberapa lokasi parkir telah disediakan, seperti area parkir di halaman Bank Kaltimtara, Bank Muamalat, dan Lapangan MTQ Parikesit. Sedangkan untuk tamu VIP, parkir akan disediakan di depan Kantor BPKAD dan Bank Kaltim.
Kasatlantas Polres Bontang, AKP MD Djauhari juga menambahkan, esok hari pihaknya akan menurunkan personal untuk membantu meminimalkan kemacetan di sekitar area karnaval.
“Sekitar 150 personil besok akan turun,” pungkasnya.
No Comments