BREAKING NEWS: Sriwijaya Air SJ182 Dikabarkan Jatuh ke Laut, Angkut 59 Penumpang

MEMONESIA.COM – Pesawat komersial Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ182 PKCLC dikabarkan terjatuh di sekitar perairan Kepulauan Seribu pada Sabtu (9/1) siang. Ada puluhan penumpang di pesawat tersebut.

Manajer Branch Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta Haerul Anwar membenarkan SJ182 telah hilang kontak. Namun dia enggan berspekulasi mengenai penyebab hilangnya kontak pesawat tersebut.

“Pesawatnya (yang hilang kontak) Sriwijaya Air,” kata Haerul Anwar kepada detik.com.

Informasi yang dihimpun media ini, SJ182 berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta pukul 13.25 WIB. Tujuannya ke Pontianak, Kalimantan Barat. Sedianya, SJ182 dijadwalkan tiba di Pontianak pukul 14.36 WIB.

Di dalam pesawat tersebut terdapat 59 penumpang, terdiri dari 53 orang dewasa, lima anak-anak dan satu bayi. Dari informasi yang didapatkan, petugas gabungan terdiri dari TNI, Polri, hingga Tim SAR psudah berada di lokasi jatuhnya SJ182. Serpihan badan pesawat pun telah ditemukan petugas. (Adit)