KUTAI TIMUR – Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman menghadiri peringatan malam Nuzulul Qur’an 1445 Hijriah/2024 masehi, di Masjid Agung Al Faruq, Islamic Center, Pusat Perkantoran Pemkab Kutim di Bukit Pelangi Sangatta, Rabu (27/3/2024) malam.
Kata Bupati, kegiatan syiar islam tersebut sangat penting dilakukan, terutama pada bulan ramadhan yang memang dianjurkan memperbanyak ibadah. khususnya anak-anak untuk menyimak dengan baik. Mendengarkan dengan baik tausiah yang disampaikan Ustaz Muhammad Yasir dari SIT Banjarmasin Kalimantan Selatan.
“Mari kita menyimak dengan baik, kita berharap malam Nuzul Qur’an ini, kita senantiasa mendapat keberkahan, mendapat pahala dan mendapat petunjuk dari Allah SWT,” kata Bupati Ardiansyah Sulaiman dengan singkat.
Sementara Ustaz Muhammad Yasir dalam tausiyahnya menyampaikan bahwa Al Qur’an sebagai pemberi pentunjuk ke jalan yang benar, wajib diikuti dan dilaksanakan oleh semua umat Islam. Menurutnya ada tida keutamaan Al Qur’an yakni pertama sebagai petunjuk, kedua Al Qur ‘an sebagai pembeda mana yang baik dan mana yang salah dan ketiga Al Qur’an adalah petunjuk untuk umat Islam semua.
“Jadi apabila kita bersalah maka Al Qur’an bisa meluruskan. InsyaAllah dengan kita belajar Al Qur’an mengamalkan Al Qur’an Insyah Allah semua urusan akan dimudahkan”kata Muhammad Yasir sambal menyebut sabda Allah yang artinya sebaik-baik orang adalah orang yang mau belajar Al Qur’an dan mau mengajarkan kepada orang lain.
Lebih lanjut, ia menyampaikan pesan kepada anak-anak peserta kegiatan Pesantren Ramadan sebagai generasi Qur’ani untuk selalu istiqomah dan selalu belajar Al Qur’an.
“Karena generasi Qur’ani yang saat ini akan menjadi penerus bangsa dan melanjutkan kepemimpinan dalam pembangunan bangsa dan negara,” tambahnya.
Diakhir acara, sebelum dilaksanakan salat tarawih dan witir, Bupati Ardiansyah Sulaiman kembali menyantuni puluhan anak-anak peserta Pesantren Kilat dari berbagai sekolah dan anak yatim piatu.