Wali Kota Bontang Basri Rase Hadiri Forum Konsultasi Publik

BONTANG – Wali Kota Bontang Basri Rase menghadiri acara Forum Konsultasi Publik (FKP) mengenai Penyampaian Standar Pelayanan RSUD Taman Husada Bontang, di RM Bontang Nusantara, Selasa (21/5/2024) siang.

Dalam kesempatan itu, Basri menyampaikan keinginannya terkait adanya peningkatan pelayanan di rumah sakit, dengan melengkapi fasilitas dan alat medis, serta Sumber Daya Manusia (SDM) yang profesional.

“Saya berkomitmen, derajat kesehatan di bawah kepemimpinan saya diusahakan semaksimal mungkin untuk menyediakan alat kesehatan yang modern,” imbuhnya.

Alat kesehatan juga perlu pembaharuan dan lebih canggih. Menurutnya, ketersedian alat yang lengkap dan modern sangat diperlukan untuk menghadapi tuntutan zaman dan penyakit yang semakin bervariasi. Begitu juga dengan metode penangannya juga akan beragam.

Basri menilai, kerjasama pemerintah dan rumah sakit saat ini, telah berjalan dengan baik. Pihaknya selalu melakukan pemantauan antara rumah sakit swasta dengan rumah sakit pemerintah, termasuk klinik dan fasilitas kesehatan semakin membaik standar pelayanannya. Sehingga harus dipertahankan dan ditingkatkan.

“Semoga ini bisa memberikan pelayanan terbaik, prima, dan paripurna kepada masyarakat, sehingga derajat kesehatan di Bontang dapat meningkat,” timpalnya.

Ia berharap, fasilitas kesehatan milik pemerintah harus benar-benar melayani dengan sepenuh hati.