SANGATTA – Sebuah rumah di Kilometer 17 Poros Sangatta-Bengalon, Kelurahan Swarga Bara, Kecamatan Sangatta Utara, ludes dilalap api, Jumat (14/2/2025) sore. Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 15.00 WITA itu menghanguskan seluruh bangunan sebelum akhirnya berhasil dikendalikan satu jam kemudian.
Tim Pemadam Kebakaran (PMK) Kutai Timur menerjunkan empat unit mobil pemadam untuk menjinakkan kobaran api, dibantu warga sekitar yang turut berupaya meminimalisir dampak kebakaran.
“Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 16.00 WITA, dan situasi saat ini sudah terkendali,” ungkap Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kutai Timur, Failu.
Insiden ini menyebabkan satu keluarga, terdiri dari dua orang dewasa—seorang laki-laki dan seorang perempuan—kehilangan tempat tinggal. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Failu mengatakan dugaan sementara, kebakaran dipicu masalah korsleting listrik. Kerugaian atas musibah ini ditaksi mencapai puluhan juta rupiah.
Ia juga mengingatkan warga untuk lebih berhati-hati dalam penggunaan instalasi listrik guna menghindari potensi kebakaran, terutama di kawasan permukiman padat. (Redaksi)
Tidak ada komentar