Basri Lepas 152 Jemaah Haji Kota Bontang 2024

BONTANG –  Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang melepaskan jemaah haji Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bontang, sebanyak 152 orang, Kamis (30/5/24) di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota.

Jamaah asal Bontang ini, akan berangkat pada tanggal 5 Juni 2024 mendatang. Wali Kota Bontang Basri Rase pun menyampaikan apresiasinya kepada Kemenag Bontang, yang telah memberikan fasilitas terbaik untuk jemaah Bontang.

“Saya ucapkan terima kasih untuk kemenag yang mengurus dan akan menemani para jemaah,”ucapnya.

Ia pun mengarahkan jamaah yang akan menunaikan rukun Islam ke lima itu, untuk senantiasa menjaga kesehatannya menjelang keberangkatan.

“Selama di sana, barangnya diperhatikan. Kemudian, diingat nomor pintu masuknya agar  saat pulang tidak tersesat,” imbuhnya.

Selain itu, dirinya mengingatkan, agar sesama jemaah dapat saling menjaga satu sama lain. Basri berharap, jemaah diberi kemudahan, kelancaran dan kesehatan untuk mencapai haji yang mabrur.

Lebih lanjut, aturan dan syarat sah haji Basri ingatkan untuk dilaksanakan. Menjaga lisan dan pandangan pun harus dilakukan. Karena itu adalah tanah haram, apapun bisa berbalik kepada diri kita sendiri.

Pesan terakhir, jika ada jemaah yang merasa kurang sehat wajib melapor kepada petugas kesehatan yang tersedia jangan hanya dibiarkan, sehingga akan ada antisipasi dan menjadikan ibadah haji menjadi lebih khusyuk.

“Tolong pulang ke Bontang dengan selamat,” harapnya.