Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman saat menyalami para pemain Persikutim United.SANGATTA – Stadion Utama Kudungga, Sabtu (8/11/2025) lalu, berubah menjadi lautan semangat ketika Persikutim United menjamu Persetala Tanah Laut dalam laga uji coba. Ribuan penonton memenuhi tribun, dan suasana kian meriah setelah Bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman datang memberikan dukungan langsung.
Bupati Ardiansyah hadir bersama Kapolres Kutim AKBP Fauzan Arianto—yang juga menjabat Manajer Persikutim United—serta jajaran Forkopimda. Kehadiran rombongan ini disambut riuh penonton yang tak ingin melewatkan momen kebersamaan tersebut.
Dalam sambutannya, Ardiansyah mengapresiasi perjuangan pemain sekaligus menegaskan komitmen pemerintah terhadap pengembangan olahraga daerah. Terutama terhadap Persikutim United yang menurutnya menjadi harapan besar masyarakat Kutim.
“Persikutim United adalah kebanggaan daerah. Kami ingin klub ini terus berkembang dan mampu bersaing hingga tingkat nasional. Jaga semangat, kebersamaan, dan sportivitas,” ujarnya.

Ia menilai laga uji coba semacam ini menjadi bagian penting dari pembinaan atlet dan peningkatan kualitas permainan.
“Pertandingan persahabatan menjadi ajang belajar dan pembuktian bagi anak-anak muda Kutim. Ini adalah investasi masa depan olahraga kita,” tegasnya.
Pertandingan yang berlangsung intens itu sekaligus memperlihatkan bagaimana dukungan pemerintah, masyarakat, dan manajemen klub saling menguatkan. Energi besar dari tribun menjadi dorongan bagi pemain muda Persikutim United yang terus diproyeksikan naik ke level kompetisi lebih tinggi.
Tidak ada komentar