KUTIM – Pembangunan gedung baru Sekolah Dasar (SD) Muhammadiyah 2 Sangatta, Kutai Timur akhirnya mulai dikebut. Terbaru proses peletakan tiang pancang pertama digelar lewat seremonial yang langsung dihadiri Bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman, Jumat (14/04/2023).
Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 2 Sangatta Utara Siti Hidayatul Umma menyampaikan dalam laporannya, kebutuhan sekolah terhadap penambahan ruangan kelas baru sangat diperlukan. Mengingat disetiap tahun ajaran baru, jumlah siswa dan siswi yang mendaftar terus meningkat.
“Karena animo masyarakat untuk menyekolahkan anak-anaknya di SD Muhammadiyah ini sangat tinggi, karena itulah kami melakukan pembangunan gedung baru,” ungkapnya.
Sekolah yang berlokasi Jalan Rudina Dalam, Kecamatan Sangatta Utara, Kutai Timur itu saat ini memiliki total siswa dan siswi sebanyak 511 orang, yang terbagi menjadi 19 rombongan belajar. Dengan jumlah tersebut, Siti Hidayatul Umma mengaku sangat kekurangan fasilitas ruang kelas.
“Sementara kalau belajar, menggunakan lap komputer, kantin, perpustakaan dan gudang. Terpenting siswa bisa belajar. Meski tidak memenuhi standar,” tandasnya.
Siti membeberkan, nantinya gedung baru tersebut akan dibangun 2 lantai, dengan raung kelas sebanyak 6 ruangan.
Insiatif sekolah melakukan pembangunan gedung baru terbilang dipaksakan sambung Siti. Pasalnya dana yang dimiliki pihak sekolah tidak mencukupi untuk membiayai pembangunan hingga rampung.
Maka dari itu, melalui kegiatan tersebut ia menyampaikan langsung kepada Bupati Kutim untuk dapat membantu menyelesaikan pembangunan gedung baru. Sehingga ditahun ini gedung tersebut sudah dapat ditempati para siswa dan siswi.
“Kami berharap pemerintah support dana, sehingga tahun ini bisa diselesaikan pembangunanya dan langsung bisa dipakai,” tutupnya.