Covid-19 Belum Berakhir, Masyarakat Diminta Jangan Abai

(Dok. Memonesia.com)

BONTANG – Agar pandemi tidak kembali menyebar luas, PPNS Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Bontang, Basri terus mengingatkan masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan (prokes).

Menurutnya, Covid-19 atau virus mematikan itu belum berakhir. Sehingga Satpol PP dan personel patroli lainnya tidak bosannya memberikan himbauan dan pengawasan.

“Karena Covid-19 belum benar-benar berakhir, jadi masyarakat tetap diminta agar jangan abai. Selalu patuhi prokes yang ditentukan pemerintah,” ujarnya belum lama ini.

Status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 di Bontang telah berakhir. Yang mana status tersebut bertengger di Bontang beberapa bulan terkhir, kini turun ke level 2.

Hal itu diumumkan Wakil Ketua Tim Satgas Covid-19 Bontang, Letkol Arh Choirul Huda, Selasa (2/11). PPKM Level 2 akan berlaku hingga 2 pekan kedepan. Adapun skema aturan diatur sesuai Instrukasi Menteri Dalam Negeri tentang PPKM Level 2.

“Yah, Bontang sekarang level 2. Soal aturan tentunya menyesuaikan Imendagri,” ujarnya Dandim 0908/Bontang itu. (adv/kominfo/mam)