KPU Bontang Sortir 126.916 Surat Suara

Ketua KPU Bontang Erwin (baju biru) memantau proses penyortiran surat suara di gudang logistik.

BONTANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bontang mulai melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara, Minggu (22/11/).

Hal tersebut dilakukan guna mengantisipasi adanya surat suara yang rusak. Setidaknya sebanyak 126.916 surat suara yang disortir dan dilipat.

“Nanti selesai disortir dan dilipat baru kelihatan berapa yang rusak,” kata Ketua KPU Bontang Erwin di Gudang Logistik.

Kata dia, pelipatan dan penyortiran dilakukan lebih cepat, sehingga ketika ada yang rusak bisa segera diganti.

Penyortiran dan pelipatan surat suara melibatkan 50 orang panitia Pemungutan Suara Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dari tiga kecamatan.

“Selain PPK dan PPS, juga dibantu teman-teman dari KPU Bontang,” sebutnya.

dalam menjaga keamanan surat suara sebelum di didistribusikan ke TPS, Erwin mengatakan Gudang Logistik akan dijaga ketat kepolisian selama 24 jam.

Agar surat suara tak lama berdiam di TPS, tambah Erwin pendistribusian surat suara dilakukan sehari sebelum pencoblosan. (*)