KUTAI TIMUR – Wakil Ketua DPRD Kutai Timur (Kutim), Arfan mendorong pemerintah untuk membenahi sektor pariwisata. Kekayaan alam yang dimiliki, menurutnya bisa mendongkrak pendapatan asli daerah (PAD). Jika hal itu dilakukan dan terealisasi, tentu pembangunan bisa lebih dimaksimalkan.
“Kami harap ada keseriusan pemerintah daerah dalam pengembangan sektor pariwiaata. Karena sangat menjanjikan bagi pembangunan daerah yang lebih baik,” sebut politikus Partai Nasional Demokrat (Nasdem) itu belum lama ini.
Menurutnya, selain meningkatkan PAD juga mampu memberikan peningkatan perekonomian masyarakat. “Kunjungan wisatawan ini sangat tinggi, mengingat ada Taman Nasional Kutim dan Prevab. Dua sektor wisata itu bisa dijadikan peluang besar bagi daerah,” katanya.
Tak hanya itu. Lanjut Arfan menyampaikan, masih terdapat wisata alam dan pantai di Kutai Timur yang juga memiliki daya tarik. Kata dia, dalam pengembangan wisata diperlukan sinergi pemerintah daerah hingga pusat untuk menjalankan suatu program.
“Kita harus optimis sektor pariwisata sangat penting dalam upaya peningkatan PAD, perkembangan pariwisata daerah juga akan berimbas pada ekonomi UMKM, sehingga sektor pariwisata mampu menyejahterakan masyarakat,” tuturnya.
Sebagai contoh, kata Arfan, saat musim lebaran atau hari raya lainnya, kunjungan obyek wisata naik drastis. Secara perlahan, pemerintah mustinya bisa menangkap peluang, mulai dari menyiapkan sarana dan prasarana, serta penunjang pariwisata lainnya.
“Kami ingin supaya destinasi wisata di Kutim, bukan saja dikunjungi wisata lokal saja, tetapi turis mancanegara pun tertarik untuk datang berwisata. Tentunya masyarakat juga mengharapkan hal tersebut demi kemajuan ekonominya di masa mendatang,” imbuhnya.