7 Pemain Positif Corona, Derby Milan Tetap Bisa Digelar

Pertandingan Derby della Madonnina pada musim lalu. (foto: bolaskor.com)

MEMONESIA.COM – Surat kabar Italia, Corriere dello Sport, melaporkan bahwa derby Milan akan tetap digelar meskipun beberapa pemain dan staf di kedua tim positif corona. Dalam laporan tersebut, otoritas kesehatan lokal (ATS) Milan memberi lampu hijau untuk menggelar derby yang berjuluk Della Madoninna selama protokol kesehatan dijalankan.

Untuk diketahui, Italia mengalami peningkatan tajam kasus positif corona dalam sepekan terakhir. Pada Rabu (14/10), departemen kesehatan setempat bahkan melaporkan 7.332 kasus baru dalam satu hari, yang mana menjadi rekor kasus baru terbanyak.

Sampai saat ini, baik AC Milan maupun Inter Milan sama-sama memiliki pemain yang terjangkit virus Covid-19. Di kubu Milan, Leo Duarte dan Matteo Gabbia masih harus menjalani karantina. Sementara ujung tombak mereka, Zlatan Ibrahimovic, secara resmi telah dinyatakan negatif corona dan sudah berlatih dengan tim. Kabar terbaru, asisten pelatih Milan, Daniele Bonera juga ikut terjangkit Covid-19.

Sedangkan dari kubu Inter, tercatat setidaknya lima pemain yang akan absen dalam laga derby karena corona. Mereka adalah Alessandro Bastoni, Milan Skriniar, Radja Nainggolan, Roberto Gagliardini, dan Asley Young.

Cukup banyaknya pemain dari kedua tim yang terjangkit corona tersebut sejauh ini tidak menghalangi digelarnya derby Milan. Dengan catatan, protokol kesehatan dijalankan dengan ketat, seperti melakukan tes swab terhadap semua pemain sebelum pertandingan. (rhm)