Sasar Cafe di Trotoar Bontang Kuala, Bagikan Masker ke Pengunjung

(Dok. Polres Bontang)

BONTANG – Semua sudut keramaian di Bontang tak luput dari pantauan dan pengawasan patroli gabungan Polres dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). Hal itu sebagai salah satu paya pencegahan penyebaran Covid-19.

Rabu (10/11) malam, cafe di sepanjang trotoar jalan menuju Kelurahan Bontang Kuala, menjadi sasaran patroli kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD). Di sini, para personel melakukan sosialisasi dan imbauan protocol kesehatan (Prokes).

“Kami juga membagikan masker kepada pengunjung, karena ada beberapa yang lupa membawa dari rumah,” kata Kasi PPNS Satpol PP Bontang, Basri kepada media ini.

Secara menyeluruh, Basri menyampaikan, masyarakat telah paham akan penerapan prokes. Namun harus selalu diingatkan agar tak abai dan melakukan kerumunan. Pelanggaran prokes itu tidak menutup kemungkinan membuat penyebaran pandemi kembali membludak.

“Tapi kita harapkan selalu berkurang penyebarannya. Hanya saja, musti didukung dengan ketaatan dan kepatutan terhadap protocol kesehatan,” tambahnya. (adv/kominfo/mam)